Pasca robonya pagar SDN 121 Pekanbaru. | iniriau.com

PEKANBARU | fjpindonesia.com – Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru Abdul Jamal menegaskan seluruh biaya perawatan M Salman Arif, siswa kelas III SDN 121 yang menjadi korban tertimpa tembok sekolah pada Kamis (7/2/2019) pagi menjadi tanggungjawab pihak Disdik Kota Pekanbaru.

Sebab, peristiwa nahas tersebut terjadi di lingkungan sekolah.

“Ini merupakan tanggungjawab kami, kami akan tanggung seluruh biaya perawatan dan perobatan korban,” ujar Abdul Jamal.

Abdul Jamal juga mengaku telah menjenguk kondisi korban di rumah sakit dan berjumpa dengan pihak keluarga korban.

Ia juga telah menyampaikan belasungkawanya terhadap peristiwa yang menimpa Salman kepada orangtuanya.

“Begitu mendengar laporan ada anak sekolah yang tertimpa tembok saya langsung perintahkan staf saya cek. Kemudian, saya menyusul ke rumah sakit untuk menjumpai pihak keluarga korban,” ujar Jamal.

Jamal berjanji akan mengevaluasi infrastruktur seluruh sekolah yang berpotensi menimbulkan bahaya bagi anak-anak.

Apalagi, saat ini Kota Pekanbaru sedang menuju kota layak anak.

“Semua properti hingga tanaman hias harus aman, jangan sampai ada yang membahayakan anak-anak,” ujarnya. (iniriau.com)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini